Kamis, September 19, 2024
Google search engine
BerandaKepriJasa Raharja Kepri Berikan Pelatihan Digital Marketing Kepada Ahli Waris Korban Kecelakaan

Jasa Raharja Kepri Berikan Pelatihan Digital Marketing Kepada Ahli Waris Korban Kecelakaan

Batam – Guna meningkatkan kemandirian bagi ahli waris, PT Jasa Raharja Cabang Kepulauan Riau (Kepri) menyelenggarakan pelatihan digital marketing bagi ahli waris korban kecelakaan lalu lintas dan angkutan umum pada hari Rabu, 11 September 2024.

 

Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) perusahaan yang bertujuan untuk mendorong kemajuan ekonomi masyarakat melalui penciptaan nilai bersama (Creating Shared Value) yang sejalan dengan komitmen Jasa Raharja dalam memberikan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar.

 

Wanda selaku kepala PT Jasa Raharja Cabang Kepri mengatakan program ini bertujuan membekali para istri yang kehilangan suami akibat kecelakaan dengan kemampuan memanfaatkan platform digital untuk memasarkan produk dan meningkatkan pendapatan keluarga. Dalam pelatihan tersebut peserta mempelajari cara membuat branding produk, membuat logo, memilih warna, membuat konten, dan waktu upload konten. Hal tersebut penting untuk meningkatkan usaha sehingga dapat menjangkau lebih banyak pelanggan secara efektif.

 

“Kami menyadari bahwa kehilangan pencari nafkah utama adalah cobaan yang sangat berat. Dengan pelatihan ini kami berharap dapat memberikan dukungan nyata agar ahli waris mandiri sehingga dapat menata masa depan yang lebih baik ”, kata Wanda.

 

Ditempat yang sama Yayuk salah satu peserta mengatakan setelah suami saya meninggal, saya bingung dan tidak tahu harus mulai dari mana. Jasa Raharja memberikan kami pelatihan memasak dan sekarang diberikan pelatihan tentang branding produk dengan memanfaatkan media sosial.

 

“Saya belajar tentang cara memanfaatkan media sosial khususnya Instagram untuk berjualan secara online. Sekarang saya memiliki harapan untuk menjalankan usaha sendiri dengan baik untuk menghidupi anak-anak saya,” ujarnya.

 

Program ini diharapkan dapat memberikan solusi berkelanjutan bagi para ahli waris dengan memanfaatkan teknologi digital untuk memajukan usaha.

“Tidak lupa pada kesempatan ini kami menghimbau kepada masyarakat untuk taat melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor sehingga dapat meringankan beban korban kecelakaan dan mendukung kemajuan kota Batam,” pungkas Wanda. (*)

BERITA LAINNYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

BERITA POPULER

uluslararası nakliyat uluslararası evden eve nakliyat uluslararası nakliyat uluslararası evden eve nakliyat ev depolama ev eşyası depolama istanbul eşya depolama yurtdışı kargo uluslararası kargo firmaları uluslararası kargo taşımacılığı uluslararası ev taşıma uluslararası eşya taşımacılığı uluslararası ev taşıma uluslararası nakliyat uluslararası evden eve nakliyat