Selasa, September 17, 2024
Google search engine
BerandaKepriJasa Raharja Kepri Lakukan Evaluasi Peningkatan Laka Lantas Melalui FKLL di Kabupaten...

Jasa Raharja Kepri Lakukan Evaluasi Peningkatan Laka Lantas Melalui FKLL di Kabupaten Karimun

Batam – Keselamatan masyarakat dalam berkendara dan berlalu lintas menjadi perhatian penuh bagi para pemangku kepentingan di Kabupaten Karimun. Sebagai salah satu pemangku kepentingan dan termasuk bagian dalam Pilar Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, Jasa Raharja Kepri menginisiasi rapat Forum Komunikasi Keselamatan Lalu Lintas Kabupaten Karimun pada hari Rabu, 14 Agustus 2024 di ruang rapat Polres Karimun, Tanjung Balai Karimun

 

Rapat tersebut dihadiri berbagai instansi yang memangku kepentingan tersebut, antara lain Polres Karimun, Dinas Perhubungan Kabupaten Karimun, Jasa Raharja Wilayah Karimun, Dinas Bina Marga Kabupaten Karimun, dan Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun yang merupakan instansi yang bertanggungjawab untuk mengupayakan peningkatan keselamatan dan kenyamanan masyarakat Kabupaten Karimun dalam berkendara dan menggunakan transportasi umum.

 

Dalam rapat tersebut disepakati program-program dan langkah-langkah strategis untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas dan angkutan jalan serta menurunkan fatalitas korban kecelakaan di Kabupaten Karimun. Data Jasa Raharja Cabang Kepri menyebutkan bahwa sampai dengan bulan Juli tahun 2024 jumlah santunan yang diserahkan kepada korban kecelakaan lalu lintas di wilayah Polres Karimun mencapai sebesar Rp. 926 Juta lebih rendah -7,86% dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya.

 

Wanda P. Asmoro selalu Kepala Cabang Jasa Raharja Kepri yang diwakili oleh Zulkarnain selaku petugas Samsat Karimun Jasa Raharja Cabang Kepri menyampaikan “Jumlah aktivitas penyerahan santunan lebih rendah dibanding tahun lalu, hal ini menjadi perhatian bagi kami dan seluruh Stakeholder terkait dalam Forum Komunikasi Lalu Lintas untuk bersama-sama terus menekan jumlah angka kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Karimun agar semakin menurun, sehingga upaya-upaya pengurangan angka kecelakaan perlu segera dilakukan sehingga masyarakat lebih aman dan nyaman dalam berkendara dan berlalu lintas.

 

Zulkarnain juga menyampaikan bahwa “Kontribusi santunan di Polres Karimun mencapai 7,22% dari total santunan s.d bulan Juli 2024 di wilayah Kepulauan Riau. Sehingga butuh fokus penanganan untuk menurunkan jumlah kecelakaan di Kabupaten Karimun.

 

“Dalam lampiran Perpres No. 1 tahun 2022 tentang RUNK LLAJ poin 1.8 tertuang secara jelas bagaimana peran Jasa Raharja dalam pelaksanaaan Perpres tersebut, sehingga kami inisiasi rapat Forum Komunikasi Keselamatan Lalu Lintas ini bersama dengan instansi lain di Provinsi Kepri yang bertanggung jawab menurut Perpres tersebut. Perpres tersebut merupakan juga amanat UU No. 22 tahun 2009 dan PP No. 37 tahun 2017,” jelas Wanda P. Asmoro melalui Zulkarnain.

 

Ade yang mewakili Polres Karimun menyampaikan “Peranan bersama seluruh Stakeholder dalam meningkatkan kualitas keamanan lalu lintas jalan di Kabupaten Karimun agar mampu meminimalisir terjadinya risiko kecelakaan bagi pengendara kendaraan bermotor, pengurangan kualitas polusi udara dan standarisasi pedoman prosedur pembangunan serta perbaikan jalan dengan tetap mempertimbangkan informasi maupun rambu keselamatan lalulintas”.

 

Zulkarnain menyampaikan dalam upaya mengurangi tingkat fatalitas kecelakaan dan jumlah laka di Kabupaten Karimun ini khususnya, perlu dilakukannya kolaborasi program pencegahan bersama mitra FKLL dan mengevaluasi secara rutin kondisi lalu lintas Kabupaten Karimun agar mendapat solusi terbaik yang didapat.

 

Zulkarnain juga menambahkan “Tahun 2024 kami akan fokus penekanan jumlah kecelakaan dengan tindakan preventif melalui engineering seperti penyerahan sarana dan prasarana dan socio engineering seperti program PPKL (Pengajar Peduli Keselamatan Lalulintas), MUKL (Mobil Unit Keselamatan Lalulintas), Safety Campaign, Safety Riding, SMS Blast dan program lainnya

 

“Semoga seluruh mitra kerja yang turut hadir dalam rapat koordinasi forum komunikasi kecelakaan lalu lintas pada periode ini siap bersinergi dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat serta kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat menurunkan tingkat fatalitas kecelakaan dan juga jumlah korban laka yang mengalami musibah di wilayah Kabupaten Karimun,” pungkasnya. (*)

BERITA LAINNYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

BERITA POPULER

uluslararası nakliyat uluslararası evden eve nakliyat uluslararası nakliyat uluslararası evden eve nakliyat ev depolama ev eşyası depolama istanbul eşya depolama yurtdışı kargo uluslararası kargo firmaları uluslararası kargo taşımacılığı uluslararası ev taşıma uluslararası eşya taşımacılığı uluslararası ev taşıma uluslararası nakliyat uluslararası evden eve nakliyat